Resep dan Cara Membuat Donat dengan Mudah Lezat dan Empuk

Siapa sih yang tidak pernah makan kue donat? Kue yang identik dengan lubang di tengahnya ini memang sudah jadi kue popular di kalangan masyarakat. Rasa manis, textur empuk dan memiliki bentuk yang unik membuat kue ini mempunyai banyak pengemar. Makanan berupa bulat serta biasanya bolong dibagian tengah ini jadi makanan yang bisa didapati dimana-mana.

Cara membuat donat bisa memakai adonan roti. Untuk memperoleh tekstur donat yang lembut dibutuhkan gluten. Walaupun tepung terigu serbaguna dapat dipakai, tepung terigu protein tinggi yang lebih banyak terkandung gluten ialah kunci dari adonan donat yang empuk.

Cara membuat donat sendiri ada 3 cara, di antaranya donat goreng, donat panggang memakai oven, serta donat kukus. Semua cara membuat donat itu dapat dipakai, bergantung selera masing individu.

Tetapi yang paling favorite ialah cara membuat donat goreng. Pasalnya langkah membuat donat goreng dipandang lebih gampang serta dapat dikerjakan di dalam rumah walau dengan perlengkapan seadanya.

Selain itu cara membuat donat goreng dapat menghasilkan donat dengan tektur lebih lembut dan empuk. Donat goreng dapat dibuat tidak dengan ragi, tanpa telur, dan tanpa oven.

Cara membuat Donat yang Empuk

Cara membuat Donat empuk

Donat dengan tekstur empuk memang menggoda selera. Nah, berikut ini cara membuat donat goreng empuk.

Bahan Membuat Donat:

  • 300 gram tepung terigu protein tinggi
  • 120 gram tepung terigu protein sedang
  • 1 sdt ragi instan
  • 15 gram susu bubuk
  • 40 gram gula halus
  • 1 butir telur ayam
  • 225 ml air es
  • 30 gram margarin
  • 1 sdt garam

Bahan topping:

  • Coklat batangan yang dilelehkan
  • Margarin & gula halus
  • Selai

Cara membuat donat goreng:

  1. Campur tepung terigu, susu bubuk, ragi instan dan gula halus. Aduk sampai tercampur rata.
  2. Tambahkan telur dan air es secukupnya.
  3. Uleni adonan sampai kalis atau tidak ada adonan yang lengket menempel di wadah dan tangan.
  4. Masukkan margarin dan garam. Uleni adonan sampai elastis.
  5. Tutupi adonan menggunakan kain dan diamkan di tempat hangat suhu ruang selama 30 menit. Setelah 30 menit, adonan mengembang. Kempiskan adonan untuk mengeluarkan udara. Uleni lagi sebentar.
  6. Ulangi langkah 4 tetapi cukup didiamkan selama 10 menit.
  7. Uleni adonan lalu bentuk adonan menjadi lingkaran. Bisa dibentuk manual dengan tangan setelah bentuk sesuai selera kamu.
  8. Letakkan adonan yang telah terbentuk dengan diberi jarak pada wadah datar. Tutupi dengan kain dan diamkan selama 30 menit.
  9. Goreng adonan donat dalam minyak panas dan api kecil sampai bewarna kuning keemasan dan Tiriskan.
  10. Setelah donat dingin, beri toping sesuai selera.

Cara Membuat Donat Ala J.co

Cara membuat donat ala JCo
(Sumber:www.pergikuliner.com)

Saat ini kamu tak perlu pergi jauh ke mal dan antre untuk menikmati donat JCo. kamu bisa mencobanya sendiri membuat di rumah. Nah, begini cara membuat donat ala JCo.

Bahan Membuat Donat Ala J.co:

  • 220 gram tepung terigu berprotein tinggi
  • Garam secukupnya
  • 7 gram ragi instan
  • 150 ml air mineral

Bahan kedua :

  • 50 gram tepung komachi atau tepung terigu berprotein tinggi
  • 1 butir telur, kocok hingga berbusa
  • 15 gram susu bubuk full cream
  • 30 gram gula pasir
  • 30 gram mentega putih

Cara membuat topping donat:

  • Dark Chocolate secukupnya
  • Cokelat Putih sesuai selera
  • Pewarna Makanan sedikit
  • Mentega secukupnya
  • Meses Warna sesuai selera
  • Kacang Tanah Goreng
  • KacangAlmond

Cara membuat donat ala J.CO:

  1. Ayak tepung bahan pertama dan kedua hingga benar-benar halus dan bersih.
  2. Masukkan bahan pertama (tepung, ragi, air dan garam) ke dalam mangkuk, aduk hingga rata.
  3. Letakan adonan yang sudah diaduk kedalam wadah, Tutup dengan kain dan diamkan selama 60 menit agar mengembang sempurna.
  4. Masukkan bahan kedua (tepung, telur, susu bubuk, gula pasir, dan mentega putih) ke dalam mangkuk adonan pertama. Aduk hingga rata atau uleni dengan menggunakan tangan hingga kalis dan elastis.
  5. Tutupi wadah dengan kain dan diamkan selama 15 menit agar adonan mengembang sempurna.
  6. Bentukadonan menjadi donat, jika ingin bagus bisa menggunakan cetakan. Ulangi hingga semua adonan selesai dibentuk, lalu diamkan kembali selama 10 menit.
  7. Selagi menunggu, kamu bisa memanaskan minyak dulu.
  8. Masukkan adonan ke dalam minyak. Tunggu hingga warna kekuningan dan tiriskan.
  9. Setelah agak dingin, hias dengan topping sesuai selera.

Nah, itulah resep cara membuat donat yang enak dan empuk. Sekarang kamu bisa mencoba berkreasi membuat donat di rumah. Selamat Mencoba!

Berlangganan update artikel terbaru via email:

0 Response to "Resep dan Cara Membuat Donat dengan Mudah Lezat dan Empuk"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel